Dewpre Paeonia Brightening Series Review | Skincare Lokal Rasa Korea yang Bikin Glowing?!

by - June 24, 2021

 

Pertama kali aku mengenal brand Dewpre, aku sempat mengira ia adalah salah satu dari banyaknya brand indie korea yang sedang bermunculan di Indonesia. Ternyata aku salah, mereka adalah brand lokal! Kaget sekaligus amazed, karena brand lokal semakin bagus saja kualitas kemasan dan branding-nya. Aku sendiri berkesempatan mencoba 3 (tiga) produk mereka dari rangkaian Paeonia Brightening Series, yaitu brightening fluid, brightening essence, dan brightening cream. Ketiga produk ini diformulasi menggunakan teknologi dari Korea, makanya masing-masingnya punya sesuatu yang berbeda dari skincare biasanya.

Nah, pertama-tama apa itu Paeonia? Paeonia, atau panjangnya Paeonia Lactiflora merupakan tanaman atau bunga yang berasal dari Tiongkok. Bunga peony ini ternyata punya banyak manfaat, salah satunya sebagai bahan pengobatan tradisional untuk menghilangkan rasa sakit, penurun panas, dan pencegah infeksi. Selain itu, bunga peony juga bisa dipakai sebagai bahan skincare, fungsinya untuk mencerahkan kulit dan antioksidan. Sepengetahuanku, sepertinya baru Dewpre skincare lokal yang menggunakan paeonia sebagai hero ingredients-nya, makanya aku penasaran untuk coba. Tanpa berlama-lama, aku akan mulai satu per satu ulasannya!

✿ DEWPRE PAEONIA BRIGHTENING FLUID ✿
Awal aku membuka produk ini dari kotaknya, kupikir ini adalah toner biasa. Ternyata, produk ini dinamai 'fluid', inovasi dari Dewpre yang mempunyai formula 2-in-1 karena menggabungkan manfaat dari toner dan emulsion. Untuk mungkin teman-teman yang belum tau, toner adalah produk skincare yang digunakan setelah cuci muka, biasanya berfungsi untuk menyeimbangkan pH kulit dan manfaat lain sesuai fungsinya, sedangkan emulsion adalah pelembab yang bertekstur ringan dan milky. Tak heran, ketika digabungkan Paeonia Brightening Fluid ini memiliki tekstur cair ke kental, dan saat diaplikasikan membuat kulit wajah terasa lembab.

Yuk kita ngomongin kemasannya! Menurutku skincare dari Dewpre ini punya desain kemasan yang khas produk-produk Korea, putih, simpel, clean, dan juga besar! Brightening fluid ini yang kemasannya  paling tinggi di antara toner-toner yang aku punya. Plusnya, isinya cukup banyak yaitu 120ml, jadi kita mau pakai juga ga sayang-sayang. Minusnya, agak sulit untuk dibawa bepergian. Namun solusinya mudah sih, tinggal taruh di kemasan yang lebih kecil aja, ga ada masalah kok. Nah kemasannya juga pakai tipe yang airless pump, jadi nanti cairan akan selalu terlihat penuh dan bagian bawahnya terpompa ke atas. Inovatif banget, deh.
 
Dewpre Paeonia Brightening Fluid ini hadir dengan kotak kemasan, jadi pastinya bakal lebih aman untuk botolnya. Informasi produk sebagian ada pada kemasan botol, tetapi untuk ingredients, cara pakai, dan caution, ada pada kemasan kotak. Jadi misalkan teman-teman ingin mempelajari ingredients-nya, pastikan untuk tidak membuang kemasan kotaknya, ya.

Mari masuk ke ingredients-nya! Brightening fluid ini mempunyai 3 (tiga) kandungan unggul, yaitu:
  1. Niacinamide: mempunyai banyak fungsi bagi kulit, seperti mencerahkan, mengurangi hiperpigmentasi, menyamarkan kerut pada wajah, dan memperkuat skin barrier.
  2. Glycerin: menambah kadar air pada kulit, membantu mempertahankan kelembaban pada wajah.
  3. Paeonia Lactiflora Extract: ekstrak bunga peony, berfungsi untuk mencerahkan wajah dan antioksidan. 
Dari tiga kandungan tersebut, kita bisa simpulkan kalau produk ini punya manfaat brightening, moisturizing, dan hydrating. Selain tiga kandungan tersebut, ada kandungan lain seperti tocopherol atau Vitamin E yang bagus untuk memperbaiki tekstur kulit, sugarcane extract yang membantu mempertahankan hidrasi kulit, dan kandungan lain seperti tertera pada ingredients list. Oh ya, produk ini mengandung fragrance, jadi mungkin bagi teman-teman yang concern akan parfum pada skincare bisa jadi pertimbangan. Produk ini halal, BPOM, dan dermatologically tested, sehingga aman untuk kulit sensitif.

Seperti biasa, aku akan memberikan recap review untuk teman-teman supaya lebih mudah membacanya, mulai dari tekstur, wangi dan warna, rasanya di kulit, efeknya di kulit, cara pakai, dan harga.

Tekstur, wangi, dan warna: produk ini merupakan hybrid antara toner dan emulsion, karenanya dia punya tekstur yang cair ke kental. Ia terasa watery dan runny saat diaplikasikan, makanya enak saat dibaurkan ke seluruh wajah. Nah untuk warnanya sendiri, produk ini berwarna bening keabuan, sebuah tanda bahwa produk ini tidak mengandung pewarna. Untuk wanginya, dia mengandung parfum jadi memang ada wangi-wangi bunga. Aku pribadi agak kurang srek sih sama wanginya, tapi kalau teman-teman suka dengan flowery scent harusnya gak ada masalah.

Rasanya di Kulit: rasanya dingin dan licin di kulit jadi saat diaplikasikan. Dia memberikan efek basah di kulit, di 30 (tiga puluh) detik awal memang terasa sticky, tapi setelah 1 (satu) menit dia menyerap sempurna. Selama gak terasa berat, aku bakalan suka karena nyaman! Efek lembabnya juga langsung terasa di kulit, jadi misalkan teman-teman lagi malas pakai banyak skincare dan hanya ingin pakai si brightening fluid-nya aja, ga ada masalah karena dia sudah memberikan kelembaban yang pas.

Efeknya di Kulit: kulit terasa lembab setelah pakai ini! Selain lembab, kulit juga terasa plump, saat ditekan terasa membal, empuk, dan halus. Aku suka sih dengan efeknya! Meski dia punya efek melembabkan, untuk di-layer dengan produk lain juga masih aman, gak terasa too much.

Cara Pakai: gampang banget, tinggal tekan pump, taruh secukupnya di tangan, lalu usap ke wajah. Aku pribadi suka pakai 5-10 pump, karena taruh banyak pun ga bikin wajah terasa berat ataupun sumuk. Namun tetap pakai sesuai kebutuhan ya! Produk ini bisa dipakai pagi dan malam, pada slot toner sesudah mencuci muka.

Harga: Rp 239.000,- untuk 120ml. Bisa dibeli di website atau shopee.

✿ DEWPRE PAEONIA BRIGHTENING ESSENCE✿
Produk kedua adalah Paeonia Brightening Essence. Kalau berdasarkan hasil research, essence sebetulnya hampir sama dengan serum, hanya saja essence mempunyai tekstur yang lebih cair daripada serum. Kalau punya Dewpre ini menurutku cenderung lebih kental dan milky, jadi sebetulnya hanya penamaan saja. 

Kemasannya sendiri seperti kemasan serum pada umumnya, terbuat dari kaca tebal dengan pipet untuk mengambil produknya. Desainnya clean, simple, didominasi warna putih dan hijau. Aku suka karena dia menggunakan kemasan kaca yang tebal, jadi meminimalisir terjadinya pecah kalau terjatuh. Sama seperti brightening fluid-nya, ingredients list essence ini juga tertera di kotaknya. Jadi, kalau teman-teman ingin mempelajari jangan dibuang, ya.

Mari masuk ke kandungannya. Produk ini punya 3 (tiga) hero ingredients, yaitu:
  1. Niacinamide: mempunyai banyak fungsi bagi kulit, seperti mencerahkan, mengurangi hiperpigmentasi, menyamarkan kerut pada wajah, dan memperkuat skin barrier.
  2. Sodium Hyaluronate: mampu menarik dan mempertahankan hidrasi di kulit, sehingga mencegah kulit dari penuaan dini.
  3. Paeonia Albiflora Flower Extract: berfungsi sebagai antioksidan, anti aging, membantu memperbaiki tekstur kulit dan mencerahkan kulit.
Selain kandungan tersebut, produk ini juga punya kandungan lain yang menarik yaitu squalane yang berfungsi untuk melembabkan kulit, tocopherol atau Vitamin E yang bagus untuk memperbaiki tekstur kulit, sugarcane extract yang membantu mempertahankan hidrasi kulit, dan beberapa ekstrak bunga dan tumbuhan. Konsep dari Dewpre adalah plant, sprout, and flowers, tak heran Dewpre banyak menggunakan ekstrak bunga dan tumbuhan sebagai kandungannya.

Tekstur, wangi, dan warna: essence ini mempunyai tekstur yang milky dan lumayan kental. Warnanya putih keabuan, tetapi saat diratakan meleleh ke kulit dan menjadi bening. Untuk wanginya aku jauh lebih suka wangi yang ini daripada fluid-nya, masih bearable di hidungku dan ga mengganggu sama sekali.

Rasanya di Kulit:  meski teksturnya kental, essence ini tetap terasa enak saat diratakan ke wajah dan tidak terasa seret. Feels-nya ringan, saat disentuh dengan tangan ada rasa sticky di 1-2 menit awal, tetapi lama-lama menyerap. Ga ada rasa berat atau sumuk sama sekali kalau di kulitku yang kering makanya wajah tetap terasa nyaman. 

Efeknya di Kulit: efek yang paling kurasakan adalah lembab dan plump, karena essence ini sendiri mengandung ingredients yang memang fungsinya melembabkan. Efek lain yang tak kalah penting adalah wajah jadi terlihat glowing! Udah agak lama sih aku gak merasakan efek glowing dari suatu produk, baru dari Dewpre ini terasa. Mungkin karena teksturnya yang lumayan thick, yaa! 

Cara Pakai: awalnya aku sempat bingung bagaimana cara mengeluarkan produk ini dari kemasannya, karena teksturnya thick tetapi diambil menggunakan pipet. Ternyata ada triknya! Jadi teman-teman posisikan pipet di tengah botol, tekan sambil tarik ke atas, dorong ke bawah, lalu lepaskan pipetnya. Cairan akan tersedot ke dalam pipet dan jadi lebih mudah diambilnya. Kalau teman-teman bingung, boleh banget mampir ke instagram aku untuk cek caranya, ya. Aku biasa menggunakan 1 (satu) pipet untuk seluruh wajah, bisa digunakan pagi dan malam setelah penggunaan brightening fluid.

Harga: Rp 209.000,- untuk 30ml. Bisa dibeli di website atau shopee.

✿ DEWPRE PAEONIA BRIGHTENING CREAM✿
Produk terakhir yang akan aku bahas adalah moisturizer dari Dewpre. Satu hal yang ada di pikiranku saat pertama kali membukanya dari kotak: besar banget kemasannya! Isinya 50ml, dengan harga Rp 209.000,- menurutku ini worth it, sih. Nah seperti produk-produknya yang lain, kemasan brightening cream ini didominasi warna putih dan hijau dengan desain yang clean and simple. Kalau teman-teman ingin mempelajari ingredients, jangan lupa untuk menyimpan kemasan kotaknya, ya!

Sama seperti essence-nya, moisturizer ini punya 2 (dua) hero ingredients yaitu Niacinamide dan Paeonia Albiflora Root Extract. Yang membedakan, ada kandungan bernama Mango Butter. Apa ini?
  • Mango Butter adalah olahan dari biji buah mangga yang mempunyai beragam vitamin di dalamnya. Berfungsi untuk mencegah kulit kehilangan hidrasi serta membantu menahan hidrasi pada kulit. Selain itu, ia memiliki kandungan vitamin A yang tinggi, sehingga dapat membantu menjaga kulit tetap kencang sekaligus mengurangi tampilan garis-garis halus dan keriput.
Sejauh ini, sangat jarang aku menemukan ada brand yang menggunakan mango butter, biasanya yang digunakan adalah shea butter. Selain kandungan tersebut, ada kandungan lain seperti sodium hyaluronate dan tocopherol yang bagus untuk melembabkan kulit.

Tekstur, wangi, dan warna: produk ini punya tekstur gel yang watery dan ringan saat di jar-nya, tetapi berubah tekstur saat diratakan ke kulit. Warnanya putih kekuningan, akan menjadi bening saat diratakan. Dari ketiga produk Dewpre, wangi dari cream ini yang paling aku suka, karena wanginya subtle dan terasa di hidung sekilas saja. Wanginya pun enaak, flowery scent yang lembut.

Rasanya di Kulit: awal produk ini diambil dari pot-nya, aku merasa dia punya tekstur gel yang lumayan watery. Namun, saat diaplikasikan ke kulit, terasa lumayan thick and buttery. Aku baru sadar, rasa ini ada karena dia mempunyai mango butter sebagai salah satu kandungannya. Fungsi dari si mango butter ini adalah untuk mengunci seluruh skincare yang sudah diaplikaskan ke kulit, makanya kulit terasa sealed, seperti ada lapisan skincare di atas kulit. Meski begitu, cream ini tetap mudah diratakan dan gak seret sama sekali, juga ringan di kulit. Ada rasa sticky di 5-10 menit pertama, tapi once dia menyerap, kulit terasa nyaman.

Efeknya di Kulit: yang paling aku rasakan adalah kulit menjadi lembab dan kenyal. Dia menambah efek glowing yang sudah didapat dari essence, sehingga wajah jadi terlihat glowing dan dewy. Aku suka karena meskipun dia buttery, rasanya tetap ringan di kulit. Jadi saat ditaruh sunscreen-pun gak bikin peeling.

Cara Pakai: ambil secukupnya dari jar, taruh di tangan, lalu usapkan perlahan ke wajah. Aku pakai dengan urutan face wash - brightening fluid - brightening essence - brightening cream. Produk ini bisa digunakan pagi dan malam hari.

Harga: Rp 209.000,- untuk 50ml. Bisa dibeli di website atau shopee.

Berikut adalah foto before-after penggunaan 3 (tiga) produk Dewpre Paeonia Brightening Series. Bisa teman-teman lihat, kulit menjadi lebih plump, dewy dan glowing setelah pemakaian tanpa meninggalkan rasa lengket. Overall, aku suka dan nyaman pakai ketiga produk dari Dewpre dan berharap teman-teman bisa ikut icip juga.

Kalau ada teman-teman yang tertarik, boleh banget pakai kode voucher aku DEWPLISA, nanti bisa dapat diskon 10% baik di shopee atau website. Kalau teman-teman beli di website, ada tambahan voucher DEWPNEW, nanti dapat tambahan 10% lagi, jadi total 20%! Jangan lupa dipakai saat check out, ya!

Thank you for Reading!
tags: dewpre skincare review, review dewpre, review skincare dewpre, dewpre paeonia brightening fluid review, dewpre paeonia brightening essence review,  dewpre paeonia brightening cream review, review skincare lokal kualitas korea, skincare korea lokal 

You May Also Like

25 comments

  1. Waw kandungannya unik, dan yang pasti glowing plumpynya langsung Keliatan. ������

    ReplyDelete
  2. makin lama skincare lokal makin bagus ya ka😍 paling suka nih kalo bikin wajah jd cerahan plus plumpy menal menul wkwkw😚

    ReplyDelete
  3. Wah.. Menarik nya, pas banget aku suka sama produk yg bisa langsung nyerap di kulit, jadi kalo mau tidur ga takut atau ragu akan hilang kena bantal hihi

    ReplyDelete
  4. Wahh brand lokal makin didepan nih pokoknya �� ingredientsnya bagus banget sih ada ekstrak bunga peony, belum pernah coba skincare yg ada ingredient ini nih penasaran �� brightening creamnya juga ada mango butter uwu menarik banget��

    ReplyDelete
  5. Waahh brand local skrng makin bagus2 bangett ya ����, ingredients nya juga bagus banget, jadi penasaran pengen nyobain ��

    ReplyDelete
  6. Bener² yaa ingredients nya cucok di kulit, pengen coba essence nya sih ini🤗

    ReplyDelete
  7. Duhh menarik poll sih ini buat dicoba ka 😍 emg brand lokal semakin di depan ya
    Thankyou ka ell buat review nya membantu banget 💚

    ReplyDelete
  8. Kandungannya menarik bgt kak , btw nih produk rekomend bgt buat kulit kusam 😍

    ReplyDelete
  9. Makin kesini makin penasaran dan makin mupeeeng sama brand satu ini, dr awal udh sangat tertarik krena ada kandungan bunga Peony nya 😍😍 eh makin tertarik lg bgitu baca2 review2 yg "meracuni" 😁

    ReplyDelete
  10. Ada kandungan bunga peoni nya juga ya kak🥰

    ReplyDelete
  11. Wah jadi penasaran sama performanya, harganya lumayan pricey juga ya el

    ReplyDelete
  12. seneng deh liatnya kaak. aku selalu percaya bahwa kita juga punya bahan2 yang ga kalah menarik dan berkhasiat seperti dari korea. mungkin kalah branding dan marketing aja.. yg mana itu semua bisa diupayakan

    ReplyDelete
  13. Kemasannya looks luxury, dari semua produknya aku interest dengan essence-nya apalagi teksturnya look satisfying buat di pakai

    ReplyDelete
  14. Dari kemasan memang rasa korea ya, gak heran banyak yang salah sangka. Ini bisa untuk semua jenis kulit? Terlalu berat nggak ya kalau untuk kulit berminyak? Aku paling tertarik sama cream-nya.

    ReplyDelete
  15. Suka banget sama hasil before and afternya niih..
    Juara banget Paeonia Brightening Series yaa...aku juga awalnya pas liat design packangingnya yang simple dan bersih, aku pikir merk Korea. Ternyata produksi Indoensia.
    Makin cinta sama produk Paeonia Brightening Series.

    ReplyDelete
  16. Asli sih ini rasanya Korea banget. Dari tekstur, packaging, look dll. Aku pake juga soalnya kak.

    ReplyDelete
  17. Hasilnya keliatan banget, kulit jadi lebih lembab dan plump. Packagingnya suka banget lihatnya, simple ala produk Korea.

    ReplyDelete
  18. Lhaa tau nya aku juga brand korea, ehh taunya lokal punya..jadi penasaran nihh pengen nyoba

    ReplyDelete
  19. teman ada yang pakai ini mba Lis, dan katanya enak banget di kulit, suka sama desainnya cantik banget feminim

    ReplyDelete
  20. pakai toner 5-10 pump? waahh bikin kulit jadi lembap banget ini yaaa. aku pernah pake sebanyak itu pas lagi ngikutin 7 layers step skincare hihi enak sih kulit jadi lebih seger dan lembap tahan lama :D

    ReplyDelete
  21. Ini emulsionnya gak.greasy kayak Laneige CSR lah ya :") too moist di aku malah bikin bruntusan. Menarik Dewpree ini terutama toner emulsionnya😍

    ReplyDelete
  22. waaaa aku baru tau brand ini, produk2nya menarik semua deh.. ngeliat tekstur creamnya sih yg paling tertarik, enak gitu teksturnyaa

    ReplyDelete
  23. Suka liat ini berseliweran tak kira produk dari korea. Tonernya sih kece banget kemasannya 👀

    ReplyDelete
  24. aku udah pakai ini dan enaaak banget essencenya, favoriteeee 😆

    ReplyDelete
  25. Takjub sih liat hasilnya, jadi penasaran nih sama produknya.

    ReplyDelete

First of all, thank you for your comments!

Fyi, I rarely reply on comments, so if you have any questions regarding the products or anything, bump me on my e-mail, or on my instagram! I'll answer your questions there!

With Love, L