Natur Miracle Calming Hydrating Toner Review | Toner Lokal yang Enak Banget Buat CSM-an?
2021 bagiku adalah tahun di mana industri kecantikan, terutama skincare berkembang pesat. Perkembangan ini membuat brand-brand yang sudah lama hadir harus terus berinovasi agar tetap relevan. Salah satu brand yang terus berinovasi seiring dengan perkembangan zaman adalah Natur. Bermula dari perawatan rambut, Natur kini mulai merambah ke dunia skincare! Sampai saat ini sudah ada beberapa produk yang dikeluarkan, yakni sleeping mask, face oil serum, serum, dan yang terbaru dan akan aku review: hydrating toner.
Hydrating toner dari Natur Beauty lumayan ramai berseliweran di timeline instagram aku. Selain karena kualitasnya yang menurut teman-temanku oke banget, toner ini juga direkomendasikan oleh Titan Tyra, salah satu influencer ternama di Indonesia. Akupun jadi penasaran, sebagus apa ya produknya? Beruntung, aku mendapatkan kesempatan mencoba 1 (satu) dari 3 (tiga) varian dari Natur Miracle Hydrating Toner, yaitu seri Calming. Fyi, varian lainnya adalah Brightening dan Renew, teman-teman bisa pilih sesuai kebutuhan kulit, ya!
Yuk-yuk kita review kemasannya! Toner dari Natur ini punya kemasan yang tinggi dan langsing, botolnya terbuat dari kaca tebal. Walau dia kacanya tebal, teman-teman harus tetap berhati-hati, ya jangan sampai terjatuh, sayang soalnya isinya banyak, hehe. Pada botol terdapat informasi produk seperti nama produk, key ingredients, beberapa informasi terkait kandungan produk, nomor BPOM, dan tanggal kadaluwarsa pada bagian belakang. Lalu teman-teman lihat deh, ada barcode pada botol, kan. Awalnya aku pikir itu barcode nomor BPOM, tapi ternyata ini mengarah ke link website Natur, loh! Buat teman-teman yang ingin membaca informasi produknya, boleh banget untuk cek ke barcode tersebut.
Kemasan kotaknya sendiri didesain hampir sama dengan face serum-nya. Untuk yang seri calming ini didominasi waarna putih, kuning, dan hijau muda. Aku suka sih kemasannya, vibe remaja banget, kembaran lagi sama serum-nya kaya kakak adik. Informasi pada kotak kemasan lebih jelas dan lengkap, jadi kalau misalkan ingin baca-baca, pastikan untuk tidak membuang kotaknya, ya. Untuk foto kotak kemasan ada di bawah, silakan dilihat.
Oke mari kita bahas kandungannya. Natur Miracle Calming Hydrating Toner ini mempunyai key ingredients Cica dan Witch Hazel. Awalnya aku merasa, ini kandungan apa kok aku belum pernah dengar? Ternyata, Cica adalah singkatan dari Centella Asiatica, guys! Berikut aku bagikan manfaat kedua kandungan ini.
- Cica (Centella Asiatica) atau di Indonesia dikenal dengan tanaman pegagan. Berfungsi untuk menenangkan kulit setelah mencuci muka, exfoliate, atau iritasi dan berjerawat. Dia juga ampuh untuk melembabkan kulit. Kandungan ini merupakan salah satu kandungan yang paling umum digunakan sebagai key ingredients skincare.
- Witch Hazel, dari namanya terlihat magis ya? Merupakan tanaman medis yang banyak digunakan sebagai kandungan skincare, teh, ataupun salep. Fungsi utamanya adalah mengurangi peradangan atau kemerahan pada wajah, mengurangi jerawat dan bruntusan, juga mengecilkan pori-pori.
Ada 1 (satu) hal yang lupa aku bahas di pembahasan kemasan tadi. Ternyata botol toner ini punya tutup kecil lagi di dalamnya, fungsinya agar menghindari tumpahnya toner saat sedang dibuka. Sebetulnya aku prefer jika tutupnya menempel pada botol supaya tidak mudah hilang, tapi meski ini tidak menempel, gak jadi masalah besar buatku. Preferensi saja, guys.
Seperti biasa, aku akan memberikan recap review supaya teman-teman bisa membacanya lebih jelas. Untuk pembahasan kemasan dan kandungan sudah ada di atas, jadi aku akan membahas sisanya.
Tekstur, Wangi, dan Warna: toner ini mempunyai tekstur yang cair seperti air, tetapi agak padat sehingga ketika diratakan dia lumayan licin. Aku suka sih sama teksturnya, meski dia cair tetapi masih berasa pakai toner-nya karena rich tadi. Untuk wanginya, karena memang no fragrance dia tidak ada wanginya sama sekali, paling ada wangi-wangi segar sedikiiiit hasil dari percampuran ingredients-nya. Warnanya bening, so no color added.
Rasanya di Kulit: melihat dari botolnya yang besar dan teksturnya yang cair, aku berpikir ini dia kesempatanku untuk mencoba metode 'raup'. Aku menuangkan toner ke tangan, lalu membasuhnya ke wajah. Rasanya benar-benar dingin dan soothing, kulit wajah pun rasanya jadi tenang. Serasa clear skin sin alias dosa-dosa di wajah terhempas karena Natur! Karena teksturnya yang licin tersebut, diratakannya juga sangat enak. Dia gak langsung nyerap seperti air tetapi stay di wajah dulu, baru perlahan-lahan menyerap. Menurutku efek menenangkan kulitnya dapet banget sih! Untuk dilayer berkali-kali juga enak, wajah tidak terasa berat atau sumuk.
Efeknya bagi Kulit: setiap aku menggunakan skincare, aku selalu mencoba dan berusaha untuk memaksimalkan efek suatu produk. Dengan metode raup, aku merasa kulit wajah menjadi soothe and calm (sesuai dengan namanya), tetapi sayang untuk efek melembabkannya di kulitku yang kering kurang bertahan lama. Setelah 5-10 menit wajah rasanya kembali ke keadaan sebelum menggunakan toner. Oleh karena itu, saat menggunakan toner ini aku pasti meneruskan penggunaan toner dengan rangkaian skincare selanjutnya supaya wajah lebih lembab.
Namun aku masih penasaran, harusnya dia bisa dong melembabkan kulit? Akhirnya aku terpikir untuk mencoba teknik CSM atau Chizu Saeki Method, yaitu teknik menaruh toner pada kapas tipis lalu menempelkannya ke area wajah layaknya masker. Dan ya, setelah aku pakai toner ini dengan metode CSM, wajah menjadi lebih lembab! Menurutku pribadi toner ini enak banget sih kalau dipakai CSM-an karena teksturnya yang cair tersebut. Kelembapan wajah yang dirasa setelah pakai toner ini juga pas, jadi untuk dilanjut dengan produk skincare lain wajah tetap terasa nyaman.
Cara Pemakaian: seperti yang telah dijelaskan di atas, ada 2 (dua) cara penggunaan toner ini yang sudah aku lakukan. Kalau aku lagi ingin mendapatkan efek soothing saja, aku tinggal taruh toner ini di tangan, lalu langsung basuh ke wajah. Namun, kalau aku sedang ingin mendapatkan efek soothing sekaligus hydrating, aku menaruhnya pada kapas, lalu diamkan di wajah selama 10-15 menit. Ini balik lagi ke preferensi ya, teman-teman! Kalau teman-teman punya cara pemakaian lain yang lebih oke, bisa bagikan juga di kolom komentar, yay!
Harga: Rp 129.000,-
Beli di: shopee official Natur. Dicek ya, teman-teman!
- Before-after pemakaian Natur Miracle Calming Hydrating Toner -
Thank you for Reading!
Tags: #NaturBeautyID #NaturSkinCare #NaturMiracleHydratingToner #ClearSkinSin
15 comments
Pling enak sih metode pake kyk masker dgn kapas itu, apalagi klo toner hbis di kulkas beuh sueger pol
ReplyDeletewah keliatan lebih cerah ya el, aku pernah coba serumnya aja nih, aku belum pernah coba metode raup untuk toner hahaa karena ga suka kalau terlalu becek
ReplyDeleteini emang paling mantul kalo buat CSMan ya el hydrating banget
ReplyDeleteproduk natur makin banyak ya variasinya, bsia jadi pilihan niy buat yang suka perawatan kulit. pastinya produk natur sudah tidka diragukan lagi kualitasnya
ReplyDeleteAku juga pakai produk ini kak, tapi aku yang renew skin makainya. Benar sih kata kakak, kalo kayak biasa mengaplikasikannya, kurang bisa bertahan lama lembapnya. kalau aku menyiasatinya dengan 7 Skin Method kak. Berhasil juga bikin lembap banget.
ReplyDeleteteknik CSM atau Chizu Saeki Method aku baru tahu kak, jadi pengen cobain nih nanti kalau beli natur miracle calming hydrating tonernya, soalnya jenis kulitku juga sperti kamu
ReplyDeleteProduk Natur makin kesini makin lengkap yaa, aku pun pake toner ini dan beneran bikin calming
ReplyDeleteJadi biar dpt efek lembabnya lebih tahan lama mending pake metode CSM yah
ReplyDeleteAku suka sama ini soalnya teksturnya pas buat dipakai bareng ufo :D
ReplyDeleteOh jadi kalau pakai kapas biasa kurang melembabkan ya, harus pakai cara CSM itu biar lembab tahan lama. Kebetulan mukaku kering banget, dan pasti selalu nyetok hydrating toner. Boleh dicoba nih si Natur.
ReplyDeleteIni belkangan rame bgt temen2 yang udah pakai, btw cocok gak ya beb buat kuoit oily kek aku?
ReplyDeletewaahh, penasaran sama metode ini. Lama tau tapi gak pernah praktekin. Natur emang cakep cakep sekarang productnya yaa..
ReplyDeleteJadi pengen nyobain deh karena kulitku sekarang nih kering mulu. Kalo pake toner yang dingin gitu jadi enak rasanya.
ReplyDeleteIyaya, aku juga kulitnya superb kering deeh..
ReplyDeleteSepertinya nyaman banget pakai Chizu Saeki Method menggunakan toner Natur Miracle Hidrating.
Ingredients nya mantap nih gada alcohol nya..
ReplyDeleteFirst of all, thank you for your comments!
Fyi, I rarely reply on comments, so if you have any questions regarding the products or anything, bump me on my e-mail, or on my instagram! I'll answer your questions there!
With Love, L