Wardah Lightening Liquid Concealer Review 01 Light (Concealer yang Murah, Oke Banget!)

by - June 05, 2020

Halo temen-temen! Hari ini aku mau me-review produk yang lagi hype banget di kalangan beauty enthusiast, yaitu Wardah Lightening Liquid Concealer. Jujur pas mau beli ini tuh aku galau banget mau beli warna apa, karena dia ada 2 (dua) warna yang lumayan mirip, yaitu 01 Light dan 02 Beige. Setelah melihat-lihat review orang lain juga, akhirnya aku memilih shade light.

Alasan aku membeli concealer ini adalah karena aku memang lagi cari concealer tapi pengen cari yang murah karena aku memang anaknya jarang pake foundation dan concealer, seringnya pake bedak doang. Concealer ini dalam klaimnya menyatakan bisa bertahan hingga 12 jam dan juga cocok untuk semua jenis kulit.

Ukuran concealer ini cukup kecil dan compact. Aku cukup suka sih dengan packaging-nya yang imut karena mudah dibawa kemana-kemana. Semua informasi produk adanya pada packaging kertasnya, pada concealer hanya terdapat informasi mengenai kadaluwarsa sehingga kalau kalian ingin melihat cara pemakaian, produsen, dan info lainnya, kertasnya jangan dibuang.

Concealer ini mempunyai aplikator dof yang miring. Aplikator seperti ini memudahkan kita sebagai pengguna untuk mngaplikasikan isinya pada bagian bawah mata dan jerawat pada wajah. Produknya juga keluarnya sedikit sehingga lebih mudah dikontrol.

Pas awal melihat packaging-nya, aku sempet takut karena warnanya dari luar terlihat seperti warna-warna cool tone atau ada semu-semu pink-nya gitu. Aku takut banget keputihan di wajah. Untungnya, pas diaplikasikan warna concealer ini lumayan cocok ke kulit dan merata dengan baik di kulitku. Menurutku warna ini lebih ke neutral undertone, sedangkan yang beige sepertinya lebih ke warm undertone.

sebelum pemakaian -- saat pemakaian

sesudah pemakaian -- 2 jam setelah pemakaian

FULL REVIEW

Packaging: Aku pribadi suka banget sama packaging tube-nya yang kecil, compact, imut, jadinya bisa dibawa kemana-mana. Aku juga suka aplikatornya yang bentuknya miring dan ukurannya kecil, memudahkanku saat mengaplikasikan concealer. Informasi produk pada packaging luar cukup lengkap, ada cara pemakaian, manfaat, nama produsen, nama shade, dan info-info lain. Pada bagian tube concealer hanya ada informasi mengenai tanggal kadaluwarsa saja.

Warna: pada dasarnya ada 2 (dua) warna concealer, yaitu light dan beige. Warna light yang aku beli lebih ke arah neutral undertone, sedangkan warna beige lebih ke arah warm undertone dengan 1 (satu) shade lebih gelap. Jujur untuk ketersediaan warnanya terbatas banget, untuk yang punya kulit gelap mungkin tidak akan cocok dengan warna yang tersedia. Sepertinya Wardah baru try & test ya, kalau laku baru keluarin warna lagi.

Menggelap! Concealer ini menggelap setelah beberapa jam. Bisa dilihat setelah 2 (dua) jam pemakaian warnanya sedikit menggelap, jadi sama dengan warna kulit. Itulah mengapa akhirnya aku memilih warna light, padahal sebetulnya warna beige lebih masuk ke kulitku. Aku gatau menggelap ini bisa dikategorikan sebagai oksidasi, atau ini termasuk creasing? Intinya sih gituu.. hehe.

Pigmentasi: concealer ini cukup hebat dalam menutupi area hitam bawah mata, bisa dilihat pada gambar bagian bawah mataku yang hitam tertutupi 80% dengan concealer ini. Kalau untuk jerawat jujur aku pada saat wear test sedang tidak jerawatan, jadi aku nggak coba. Cuma, aku lihat di review beberapa teman, concealer ini bisa menutupi jerawat dan bekas jerawat dengan sempurna. Hanya saja, jerawat yang bisa ditutupi adalah tipe-tipe jerawat kecil-kecil, bukan yang besar dan membengkak.

Usahakan pakai concealer ini dengan cepat, karena apabila sudah nge-set di kulit, dia akan sulit digeser-geser.

Tekstur pada kulit: Sebenarnya concealer ini teksturnya lumayan cair (nggak kental). Namun, karena dia pigmented, concealer ini memperjelas tekstur pada bagian bawah mata. Dapat dilihat di gambar, di bagian bawah mataku terlihat guratan-guratan setelah 2 (dua) jam berlalu. 

Ketahanan: Concealer ini cukup tahan dipakai dari pagi sampai sore. Namun, karena concealer ini mengalami oksidasi, ada kesan memudar pada area yang diberikan concealer. 

Harga: Rp 37.000,- di Shopee.

Overall menurutku concealer ini worth untuk dicoba. Harganya murah, kualitasnya oke. 

See you in another posts!

Tags: wardah lightening liquid concealer review, review concealer wardah terbaru, review wardah concealer, wardah liquid concealer review, wardah liquid concealer 02 beige review, concealer wardah terbaru 2020, concealer murah dan bagus, review wardah liquid concealer, concealer terbaru wardah 2020, wardah concealer review 2020

You May Also Like

25 comments

  1. Note,, aku punya mata panda euy,, jadi kadang orang sering ngira aku lelah,,padahal biasa aja. Jadi mesti dihilangkan atau minimal diumpetin yg coklat2 di bawah mata ini yak

    ReplyDelete
  2. kayaknya warna kulit kita sama deh. jadi nanti aku mau coba shade yang sama juga kayak kamu :D

    ReplyDelete
  3. pernah nanya ke wardahnya waktu itu nyari concealernya kata mereka belom ada keluar waktu itu, eh sekarang ternyata ada ya, jadi penasaran pengen cobain mudah2an cocok tapi biasanya suka cocok sih kalau produk-produk lokal di kulit aku

    ReplyDelete
  4. Setelah dua jam pemakaian tampilannya masih awet ya mba. Bagus banget dan keliatan natural juga mba. Harganya ya terjangkau

    ReplyDelete
  5. kebetulan ni aku lagi cari concealer gitu, aplikatornya mirip yg uk lipstick ya, bagus jg si jdi gampang makenya. aku keep infonya , thanks reviewnya

    ReplyDelete
  6. Untuk harga segitu sih emang worthed lah. Aku pribadi belum nyobain sih soalnya selama pandemi ini jarang pakai makeup jadinya mau ngabisin base makeup yang ada di rumah dulu sebelum beli yang baru. Hihihi.

    ReplyDelete
  7. Lama2 malah mempertegas kekurangan di bawah mata ya? Jd agak cakey gitu ya?

    ReplyDelete
  8. Harganya nih super menggiurkan banget, apalagi wardah kualitasnyabgak diragukan. Kalau nutup jerawat mantul juga ga yah?

    ReplyDelete
  9. Harga concealernya ini terjangkau ternyata dan ukurannya yang kecil bikin bisa di bawa" traveling

    ReplyDelete
  10. Dari kemarin-kemarin aku pengen banget nyobain concealer ini cuma selalu habis pas mau beli di Shopee ternyata daya pigmentasinya bagus yaa

    ReplyDelete
  11. Harganya terjangkau ya, cocok buat yang lagi coba-coba pake concealer kayak saya, satu-satunya concealer yang dipunya hilang, kayaknya sekarang waktunya beli concealer

    ReplyDelete
  12. Kudu dicobain nih, karena gemes banget setiap kali bedakan area di bawah mata masih keliatan gelap. Emang harus dipakein concealer kayaknya ya. Mau juga ah cobain Wardah ini.

    ReplyDelete
  13. Concealernya pas banget niih...coverage sempurna dan harganya sungguh ramah di kantong.
    Gini jadi makin semangat kalau mau keluar rumah.

    ReplyDelete
  14. aku pas ke swalayan pernah lihat concealer wardah ini. ternyata hasilnya bagus ya mbak. jadi pingin koleksi juga

    ReplyDelete
  15. Harga nya murah tapi kualitas nya ga murahan��

    ReplyDelete
  16. Saking banyak yg nyari ini ampe mau beli stok kosong terus

    ReplyDelete
  17. Aku penasaran banget nih sama concealer nya Wardah yang ini, kak. Soalnya banyak yang bilang lumayan bagus dan harganya murah.😍

    Tapi masih bingung pilih warna yang mana nih, kak. Ternyata oksidasi ya, kak. Kalau beige kira-kira masuk buat warna kulit yang kuning Langsat menuju sawo matang gak ya?🤔

    ReplyDelete
  18. baru tau kalau skrg wardah juga punya concealer.. jadi penasaran bgt karna ternyata coverage nya bagus jugaa.. 🤗🤗

    ReplyDelete
  19. Wahh,,mksh kak lisa lisa reviewnyaa❤️❤️❤️,,,wardah emang affordable,,cocok dikantong pelajar juga

    ReplyDelete
  20. Thanks for review, kebetulan lago cari concealer yang murah tapi kualitasnya bagus. Oke dehhh wishlist lagi inimah hihi tar Cek out nya pas abis gajian aja 😁

    ReplyDelete
  21. Belum pernah pake concealer sih. Karna selama ini menurutku pake foundie aja udah cukup. Cuma baru tau kalo wardah punya concealer seimut ini. Harganya masih aman lah kalo buat aku hehe 😁

    ReplyDelete
  22. Sangat bermanfaat sekali ka reviewnya ❤ thankyou

    ReplyDelete
  23. Wardah murah tapi ga murahan😍👍

    ReplyDelete

First of all, thank you for your comments!

Fyi, I rarely reply on comments, so if you have any questions regarding the products or anything, bump me on my e-mail, or on my instagram! I'll answer your questions there!

With Love, L