Inisfree Capsule Recipe Pack - Aloe Vera Review | Bahasa Indonesia

by - June 29, 2018

Hai semua! Kali ini aku mau me-review produk skincare lagi yaitu Innisfree Capsule Recipe Pack. Produk ini sebetulnya adalah sebuah masker wash off alias masker yang setelah dipakai harus dicuci dengan air. Aku membeli produk ini di counter Innisfree yang ada di Central Park Mall. Produk ini terdiri dari bermacam varian tetapi karena kulitku kering, aku memilih varian aloe vera atau lidah buaya, varian skin care yang paling aku suka.

Masker ini terbuat dari ekstrak lidah buaya yang fungsinya menenangkan kulit serta memberikan kelembapan alami. Manfaat ini sangat cocok bagi pemilik kulit kering yang kulitnya sering dehidrasi dan cenderung kasar. Agar penggunaannya lebih maksimal, usahakan agar masker ini ditaruh di lemari es terlebih dahulu agar saat dipakai lebih berasa dingin. Anyway, masker ini harganya cukup terjangkau yaitu Rp 37.000 dan bisa digunakan satu sampai dua kali.

Masker ini mempunyai kadaluarsa tiga tahun dari tanggal produksi. Pada kemasan, terdapat cara pemakaian yaitu setelah diaplikasikan, diamkan selama sepuluh menit lalu bilas dengan air hangat. Aku sendiri menggunakan masker ini sekitar 15 menit, baru dibilas.

Di bagian belakang kemasan, terdapat tulisan 'open here' yang artinya kalian bisa membuka kertas tersebut untuk mengetahui kandungan masker dan importir produk Innisfree.  

Produk ini mempunyai tekstur seperti agar-agar yang dihancurkan. Aku suka sekali dengan baunya yang segar seperti lidah buaya. Pengaplikasiannya sama seperti saat mengaplikasikan wash-off mask, butuh usaha lebih ketimbang mengaplikasikan sheet mask.


REVIEW LENGKAP:


KEMASAN: Aku suka kemasannya karena dia mempunyai tutup yang cukup sealed sehingga produknya dapat digunakan berkali-kali. Tempatnya bukan model sachet tetapi lebih seperti wadah sehingga tempatnya bisa digunakan lagi di masa yang akan datang.

TEKSTUR, WANGI, WARNA: Tekstur dari produk ini mirip seperti agar-agar yang dihancurkan dan cukup sama dengan tekstur lidah buaya (tetapi tidak lengket). Wanginya segar seperti lidah buaya. Warna produk ini adalah bening.

SAAT DIAPLIKASIKAN: Produk ini bisa digunakan satu sampai dua kali pemakaian. Aku mengikuti saran dari kemasannya yaitu menaruh produk terlebih dahulu di lemari es. Saat diaplikasikan, produk ini rasanya dingin di wajah. Lalu setelah lima belas menit, aku membilas produk ini dengan air.

EFEK DI KULIT: Sebetulnya aku tidak merasakan efek yang dahsyat dari produk ini. Efeknya hanya menyegarkan kulit saja. Kalau dibilang melembapkan sih tidak juga karena setelah dipakai, kulit tetap terasa kering karena dia wash off mask. Kalau menenangkan, iya banget, apalagi karena baunya yang enak.

KAPAN DIAPLIKASIKAN: Aku mengaplikasikan produk ini setelah cuci muka dan pakai toner. Waktu lain untuk mengaplikasikan produk ini adalah ketika wajah terasa kering dan panas.

HARGA: Rp 37.000,00. Bisa dibeli di seluruh counter Innisfree di Indonesia.

You May Also Like

4 comments

  1. wah kebetulan banget aku tadinya mau nyobain capsule mask nya si innisfree soalnya maskernya unik banget aku belum pernah denger masker yg kayak gini. tapi ternyata memang kalau wash off mask itu tricky ya, ada yg efeknya langsung keliatan, ada yg biasa banget T.T

    http://www.reveriends.com/

    ReplyDelete
    Replies
    1. iyaah aku pribadi lebih suka sheet mask sih, yang ini agak repot juga pakainya.

      Delete
  2. thanks reviewnya, kemarin mampir ke innisfree bingung pilih capsule mask yang mana jadi ada gambaran deh.

    ReplyDelete

First of all, thank you for your comments!

Fyi, I rarely reply on comments, so if you have any questions regarding the products or anything, bump me on my e-mail, or on my instagram! I'll answer your questions there!

With Love, L